Kelola Sekolah Berbasis Pondok Pakai Sistem Informasi Pesantren

Kelola Sekolah Berbasis Pondok Pakai Sistem Informasi Pesantren

Menurut UU No. 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, pendidikan adalah usaha sadar dan terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran.  Agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spiritual keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia, serta keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa, dan negara. Pendidikan dari kata didik. Menurut KBBI, mendidik artinya memelihara dan memberi latihan. Dalam memberi latihan perlu ada ajaran, tuntutan dan bimbingan tentang akhlak dan kecerdasan pikiran. Jenis lembaga pendidikan ada tiga yaitu lembaga pendidikan formal (sekolah), lembaga pendidikan nonformal (misal kursus keterampilan, kursus bahasa, dan kursus komputer), serta pendidikan informal (pendidikan yang terjadi di keluarga). Jenis pendidikan yang diharuskan ditempuh di Indonesia adalah pendidikan formal atau sekolah. Dalam KBBI, sekolah merupakan bangunan atau lembaga untuk belajar dan mengajar serta tempat menerima dan memberi pelajaran menurut tingkatannya (SD, SLTP, SLTA). Sekolah merupakan lembaga formal yang harus ditempuh untuk mendapatkan bukti pendidikan (ijazah). Dari ijazah tersebut akan digunakan untuk melamar pekerjaan yang diinginkan. Indikator Suatu Lembaga Berhasil Kualitas Pendidikan Kualitas pendidikan meliputi proses input, proses dan output siswa. Input, proses dan output adalah bagian terpenting didalam suatu lembaga, pendidikan yang perlu ditingkatkan mutu dan kualitasnya.  Input adalah peserta didik baru yang masuk kedalam lembaga pendidikan, proses adalah segala bentuk kegiatan yang dikelola dan dimanajemen di dalam lembaga pendidikan tersebut sedangkan output adalah hasil yang mampu dicetak oleh lembaga pendidikan tersebut.  Bila kualitas pendidikan dalam suatu lembaga bagus, maka input murid juga akan banyak hingga bisa jadi akan mengadakan seleksi penerimaan murid. Jadi bisa dikatakan input bagus apabila, peminat pendaftar banyak dan berasal dari sekolah yang memiliki output baik. Dalam tahap proses, bagaimana pihak sekolah dapat memberikan pendidikan yang baik bagi muridnya. Indikator ini dapat dilihat dalam aktifnya dalam mengikuti kegiatan diluar sekolah olimpiade atau ajang lainnya dan mendapatkan hasil yang baik. Output sebagai indikator terakhir kualitas pendidikan di sekolah. Bila output dapat masuk pada sekolah lanjutan yang kredibel, maka akan memberikan pandangan positif masyarakat. Input murid pada sekolah pun akan baik. Baca Juga: Cegah Hilangnya Data Pesantren dengan Penyimpanan Cloud Efektivitas dan Efisiensi Pendidikan Efisiensi merujuk pada hasil yang maksimal, sedangkan efektivitas berkaitan dengan rasio antara tujuan dengan hasil pendidikan. Artinya, sejauh mana tingkat kesesuaian apa yang diharapkan dengan yang dihasilkan Efektivitas dan efisiensi pendidikan dapat dilihat dari angka kenaikan murid, kelulusan murid, dan juga tingkat putus sekolah. Bila tingkat kenaikan dan kelulusan murid tinggi maka dapat dikatakan pendidikan yang diajarkan berhasil. Begitu juga sebaliknya bila angka kenaikan dan kelulusan menurun maka efektivitas dan efisiensi pendidikan tidak berhasil. Tata Pengelolaan Sekolah Berbasis Pondok yang Baik Pengelolaan sekolah yang baik adalah pengetahuan yang menunjukkan transparansi, akuntabilitas, responsibilitas. Transparansi Transparansi adalah informasi yang berkaitan dengan organisasi mudah diakses oleh pihak–pihak yang berkepentingan, mudah dipahami, jelas, dan benar, baik informasi keuangan, program, kinerja dan lain-lain. Berdasar definisi transparansi di atas dapat disimpulkan bahwa prinsip-prinsip transparansi informasi di sekolah meliputi: (a) Mudah diakses oleh pihak-pihak yang berkepentingan ataupun masyarakat, (b) Mudah dipahami dan jelas, (c) Benar atau tidak menyesatkan. Akuntabilitas Akuntabilitas adalah kewajiban untuk memberikan pertanggungjawaban atau menjawab dan menerangkan kinerja dan tindakan seseorang/badan hukum/pimpinan suatu organisasi kepada pihak yang memiliki hak atau berkewenangan untuk meminta keterangan atau pertanggungjawaban. Responsibilitas Responsibilitas adalah ukuran yang menunjukkan seberapa besar tingkat kesesuaian antara penyelenggaraan dengan hukum atau peraturan dan prosedur yang telah ditetapkan. Cara Pantau Pengelolaan Sekolah Berbasis Pondok dalam 1 Waktu dengan Sistem Informasi Pesantren Dari beberapa tata pengelolaan sekolah yang baik yang terpenting dalam pengelolaan sekolah adalah semua kegiatan dapat dipantau, tercatat secara tertib, dan dapat diukur. Satu hal yang paling penting dalam tata pengelolaan sekolah adalah laporan keuangan. Penyusunan laporan keuangan jelas bukan tanpa tujuan. Dengan adanya laporan keuangan, kepala sekolah/yayasan mampu melihat sejauh mana kesehatan keuangan lembaganya. Untuk memudahkan mengelola keuangan dan membuat laporan keuangan lembaga, terdapat sistem online yang dapat membantu. Sistem tersebut adalah sistem informasi pesantren. Sistem informasi pesantren merupakuran sistem online yang mampu mengelola data kesiswaan, pegawai, akademik, dan yang paling penting adalah pengelolaan keuangan lembaga. Keuntungan lain menggunakan sistem informasi pesantren adalah memiliki notifikasi WhatsApp dan Telegram, Presensi Android untuk guru/pegawai, dan ada android untuk wali murid. Sehingga wali murid dapat mengetahui perkembangan anaknya di sekolah. Bila Anda ingin mengetahui dan mencoba langsung sistem online ini dapat mengunjungi demo.adminsekolah.net

Manajemen Pesantren Lebih Profesional dengan ePesantren

Manajemen Pesantren Lebih Profesional dengan ePesantren

Setiap  lembaga tentu memiliki sistem manajemennya sendiri. Manajemen berguna untuk melakukan pengaturan terhadap berbagai aspek yang berkaitan langsung dengan lembaga tersebut. Sama halnya seperti pesantren. Manajemen pesantren merupakan sesuatu yang berguna untuk melakukan sistem kelola pesantren secara sistematis. Banyaknya pekerjaan atau tugas dari suatu manajemen, membuat orang yang bekerja di bidangnya kerap kali mengalami kewalahan. Bukan hanya perihal pemikiran yang rumit saja, tetapi manajemen memerlukan waktu yang relatif lama. Untuk membantu pesantren dalam mengatasi permasalah manajemen, ePesantren hadir dengan sistemnya yang memberikan kemudahan pesantren dalam mengelola manajemennya. Faktor Penting Harus Memilih ePesantren Melakukan Pengelolaan Manajemen Administrasi Menjadi Lebih Mudah Pada suatu lembaga baik lembaga formal maupun nonformal, pasti memerlukan pengelolaan administrasi. Tugas bagian administrasi memang terhitung penting karena akan langsung berkaitan dengan siswa dan juga masyarakat pesantren. Berikut ini beberapa hal berkaitan dengan administrasi yang harus diketahui. 1. Melakukan Sistem Pendataan secara Teliti Apabila pendataan tidak dilakukan dengan teliti, maka bisa saja terjadi kesalahan data. Jika terjadi kesalahan data, maka akan menimbulkan dampak yang buruk atau fatal. Oleh karena itu, orang yang bekerja dalam bidang administrasi pastinya orang yang tekun, ulet, dan sabar. Akan tetapi, saat ini kerja seorang administrasi lembaga dapat menjadi lebih mudah dengan adanya ePesantren. ePesantren mampu membantu melakukan pendataan lebih mudah dan cepat. Selain itu, menggunakan ePesantren juga akan memperkecil terjadinya kesalahan data. 2. Adanya Pemeriksaan Setiap Aspek Lembaga Saat pemeriksaan sering sekali pihak administrasi dibuat bingung dengan data yang tidak sinkron. Hal tersebut membuat pekerjaan terasa sangat lama. Hadirnya ePesantren membuat proses pemeriksaan dan pengecekan menjadi lebih mudah. Selain itu, data akan lebih sinkron sehingga Anda tidak perlu bingung atau khawatir bila terjadi ketidakcocokan data. Sebenarnya masih banyak sekali tugas manajemen administrasi, tetapi kedua hal tersebut merupakan tugas pokok karena lebih rumit dan pengerjaannya membutuhkan waktu lama. Oleh karena itu, setiap orang harus mengerti dan dapat memanfaatkan teknologi yang ada. Menggunakan ePesantren dapat membantu tugas bagian manajemen dan administrasi pesantren. Pengelolaan Keuangan Menjadi Lebih Terarah dan Mudah Mengelola keuangan bukanlah hal yang mudah. Orang yang menempati posisi sebagai manajemen keuangan tentu harus ahli di bidangnya. Berikut ini beberapa hal yang harus Anda tahu berkaitan dengan pengelolaan keuangan yang tepat. 1. Mampu Memberikan Perencanaan yang Tepat Setiap lembaga pesantren tentunya memiliki perencanaan untuk setiap periode waktu tertentu. Perencanaan tersebut yang disebut dengan perencanaan jangka pendek atau jangka panjang. Adanya perencanaan akan membuat tujuan pesantren lebih terarah. Perencanaan ini juga berkaitan dengan pengelolaan keuangan. Pesantren hadir dengan fitur lengkap yang dapat membantu proses pengelolaan keuangan menjadi lebih mudah dan cepat. 2. Melakukan Pemeriksaan terhadap Arus Kas Uang Keluar masuknya uang tidak bisa jika dilihat dan diingat saja, tetapi harus diperiksa dan dicek dengan teliti. Dimana pemasukan dan pengeluaran harus stabil. Stabil yang dimaksud dalam keuangan adalah pemasukan yang didapat lebih banyak daripada pengeluaran. Apabila pemasukan lebih besar daripada pengeluaran, dapat dikatakan bahwa keuangan menjadi lebih terkontrol. 3. Melakukan Kontrol Kebutuhan Prioritas Setiap pesantren pastinya memiliki berbagai kebutuhan dalam proses pengoperasiannya. Tentu saja terdapat biaya yang harus dianggarkan. Apabila kebutuhan pesantren tidak diurutkan berdasarkan prioritas, maka dapat mengakibatkan ketimpangan dan ketidakstabilan keuangan. Maka dari itu, belajar manajemen keuangan bukanlah hal yang mudah. ePesantren dapat membantu Anda mempermudah kontrol keuangan. Mulai dari penentuan prioritas, menghitung arus kas, melakukan pemeriksaan, dan sebagainya. Dengan menggunakan ePesantren, Anda tidak perlu waktu lama dalam bekerja dan kesalahan dapat diminimalisir. Oleh karena itu, jangan ragu untuk beralih menggunakan teknologi. Memiliki Banyak Fitur yang Berkualitas Salah satu hal yang paling dicari dalam memilih aplikasi adalah fitur dan kualitas yang dimiliki. Sama halnya ketika Anda menggunakan aplikasi tertentu, hal awal yang diperhatikan adalah fitur dan keunggulan yang dimiliki. Apakah fitur tersebut lengkap dan juga berkualitas. Bagi Anda yang masih bingung dan ragu, berikut ini merupakan beberapa fitur yang bisa didapatkan dalam penggunaan  ePesantren. 1. Dapat Digunakan dengan Mudah Dimana Saja ePesantren berbentuk software atau aplikasi, maka sistem tersebut dapat digunakan dengan mudah dan dapat diakses di mana saja. Siapa saja yang memiliki akses dapat melakukan pengelolaan dimana dan kapan saja. Tidak harus datang ke kantor untuk melakukan pengelolaan data. ePesantren juga tidak memerlukan instalasi cukup menghubungkan perangkat PC, tablet, atau gawai dengan internet. 2. Fleksibel untuk Digunakan Sistem ePesantren memiliki berbagai layanan dan juga fitur yang fleksibel dalam praktiknya. Artinya, dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan pesantren tersebut. Dalam sistem administrasi, pasti memiliki banyak form yang harus dimasukkan. Tentu saja setiap lembaga akan berbeda kebutuhannya. Oleh karena itu, aplikasi ini memiliki fitur dan sistem yang fleksibel sehingga dapat digunakan sesuai dengan kebutuhan pesantren. 3. Memiliki Kemudahan dalam Pengoperasian Sistem ePesantren memiliki kemudahan dalam pengoperasiannya. Anda cukup login sebagai admin dan sudah dapat mengakses data pesantren. Kemudahan ini tentunya akan membuat pegawai atau pihak pesantren menjadi lebih mudah saat menggunakannya. Tidak terdapat aturan khusus dan sebagainya. Hanya terdapat format tertentu yang harus diikuti. Jadi, ePesantren dapat menjadi salah satu solusi modern yang bisa digunakan untuk membantu pekerjaan manusia. Berbeda dengan cara pembukuan manual yang memerlukan banyak biaya dan waktu lama. Bahkan hal yang sering terjadi adalah adanya kesalahan informasi atau kesalahan data yang menyebabkan data tidak sama. Dengan sistem ePesantren, maka kesalahan-kesalahan tersebut dapat diminimalisir dengan mudah. Apabila Anda seorang yang bertugas menjadi penanggung jawab atau pengelola pesantren, maka memanfaatkan teknologi menjadi hal yang penting. Penggunaan teknologi saat ini bukanlah hal asing. Saat ini, teknologi yang semakin canggih mampu membantu manusia dalam melakukan dan menyelesaikan pekerjaan. Sekarang ini hampir setiap sendi kehidupan, teknologi akan berperan. Seperti halnya aplikasi ePesantren. Aplikasi ini membantu Anda untuk melakukan pengelolaan, pengontrolan, pemeriksaan, dan lainnya dengan baik. Sudah saatnya beralih menggunakan aplikasi yang dapat membuat pekerjaan semakin mudah dan cepat. Tidak lagi dengan cara manual yang memerlukan waktu lama. ePesantren hadir sebagai sistem yang fleksibel untuk pekerjaan Anda. Tunggu apalagi, gunakan aplikasi  ePesantren sekarang juga untuk membuat tata kelola pesantren menjadi lebih mudah. ePesantren langkah awal menuju pesantren masa kini yang modern. Kunjungi website ePesantren.co.id untuk memperoleh informasi keunggulan dan fitur secara lengkap. Info Lainnya Hubungi: Telp/WhatsApp       : 0857-0130-3000 FB, IG, YT                 : @epesantren COBA DEMO GRATIS-NYA DI demo.epesantren.co.id ePesantren l…

ePesantren Memudahkan Proses Kerja Administrasi Pesantren

ePesantren Memudahkan Proses Kerja Administrasi Pesantren

Administrasi sebuah pesantren kerap kali dianggap menjadi masalah yang rumit. Hal tersebut dikarenakan administrasi langsung berkaitan dengan keluar masuknya data. Terlebih lagi proses kerja administrasi pesantren mengharuskan adanya pendataan santri dan juga beberapa komponen yang lainnya.  Pada zaman yang serba modern ini, pastinya akan merasa kesulitan jika berbagai hal selalu dilakukan dengan manual. Teknologi yang saat ini berkembang harus dimanfaatkan dengan baik. Sesuai dengan tujuan ePesantren untuk mempermudah pekerjaan manusia. ePesantren hadir sebagai langkah awal dalam proses kerja administrasi pesantren yang lebih mudah. Berikut ini beberapa hal yang berkaitan dengan pentingnya menggunakan ePesantren. Mempermudah Pendataan Dalam setiap lembaga, pastinya sistem administrasi menjadi hal utama yang akan langsung berpengaruh pada pengelolaan lembaga. Apabila pada sistem administrasi tidak sesuai dengan ketentuan dan lamban bekerja, maka perkembangan dari lembaga tersebut juga akan terhambat. Misalkan saja melakukan pendataan santri dalam pondok pesantren. Apabila pendataan yang dilakukan ternyata tidak valid, maka sudah pasti proses administrasi yang lainnya juga akan ikut terganggu. ePesantren hadir dan membantu proses kerja administrasi pesantren agar lebih mudah. Tidak lagi melalui cara manual yang menghabiskan banyak tenaga, tetapi dengan memanfaatkan teknologi. Sehingga data yang diperoleh akan menjadi lebih valid dan juga lebih cepat. Bukan hanya lebih cepat dan valid, sistemnya juga akan menjadi lebih mudah. Karena pengisian data akan langsung dilakukan oleh pihak yang berkaitan. Bisa pihak orang tua, wali atau santri sendiri. Tentu saja hal tersebut akan lebih mempermudah. Data langsung akan diperoleh dari pihak pertama. Sehingga kevalidannya sudah tidak diragukan lagi. Mempermudah dalam Melakukan Kontrol Pesantren Pengelolaan lembaga pendidikan seperti pesantren bukanlah hal yang mudah. Ribuan data harus dimasukkan tanpa kesalahan. Tentu saja dengan adanya sistem kontrol yang lebih mudah, maka pengawas akan lebih mudah untuk melakukan pengelolaan. Pesantren harus memiliki sarana dan prasarana yang bisa dimanfaatkan untuk belajar. Tentunya pengawasan terhadap sarana dan prasarana juga tidak bisa dilakukan secara manual langsung. Hal tersebut akan memakan waktu yang sangat lama. Dalam hal ini, teknologi akan berperan penting. ePesantren hadir dengan fitur dan fasilitas yang mampu membantu pesantren untuk melakukan kontrol terhadap perkembangannya. Perkembangan dalam hal ini bisa beraneka ragam. Mulai dari system control kualitas, hingga kontrol terhadap layanan yang diberikan. Pada intinya, dengan menggunakan bantuan teknologi seperti ePesantren, maka sistem kontrol administrasi juga akan dipermudah. Menghemat waktu dan juga pendataan akan menjadi lebih mudah. Baca Juga: Cegah Hilangnya Data Pesantren dengan Penyimpanan Cloud Pekerjaan Mudah dengan Hasil yang Maksimal Setiap orang pastinya akan memilih mendapatkan hasil yang maksimal dengan usaha yang mudah. Namun, apabila hal tersebut dilakukan dengan cara manual, maka sudah pasti akan kesulitan. Oleh karena itu, pemanfaatan teknologi bisa berguna untuk mendapatkan hasil yang maksimal dalam setiap proses. Pesantren merupakan lembaga pendidikan di mana pengelolaanya tergolong hal yang rumit. Berikut ini merupakan beberapa hal yang berkaitan dengan pengelolaan pesantren. 1. Pendataan anggota pesantren Anggota pesantren tentu saja akan berkaitan dengan setiap orang yang menghuni pesantren. Mulai dari para pekerja, karyawan, guru, pengawas, hingga penanggung jawab dan juga para santri. Pendataan anggota pesantren ini perlu dilakukan sama halnya dengan lembaga pendidikan formal. Dengan adanya pendataan inilah, pihak penanggung jawab akan mengetahui seluruh informasi berkaitan dengan masyarakat pesantren. Pengelolaan data ini kerap sekali dikeluhkan. Hal tersebut dikarenakan sistem pengelolaan datanya lebih rumit. Mendata satu persatu anggota, tentu saja akan memerlukan waktu yang lama. 2. Memberikan respon tanggap yang cepat Saat ini setiap lembaga pendidikan akan selalu melampirkan kontak yang dapat dihubungi secara langsung. Apabila respon tanggap yang diberikan lambat, maka akan mempengaruhi citra yang dimiliki oleh pesantren. Hal ini termasuk ke dalam proses kerja administrasi pesantren. Apabila terdapat orang yang memerlukan layanan atau sekedar bertanya-tanya, maka pihak pesantren harus dapat memberikan respon dengan cepat. Dengan demikian, citra yang dimiliki oleh pesantren tidak akan diragukan. Layanan yang berkualitas akan langsung berpengaruh pada citra sekaligus integritas yang dimiliki. 3. Memperhatikan sarana dan prasarana Sarana prasarana menjadi hal yang tidak boleh diabaikan oleh pihak pesantren. Kelengkapan sarana juga akan menjadi penunjang pembelajaran dalam pesantren. Sarana tersebut meliputi berbagai hal yang digunakan oleh para santri. Misalkan saja bangku, kursi, alat belajar, kitab, dan masih banyak lagi. Para pengelola harus memperhatikan sekaligus tetap melakukan pemantauan terhadap sarana dan prasarana yang ada. Sehingga pesantren memiliki kelengkapan yang dapat membantu santri menjadi lebih berkembang. 4. Melakukan kontrol pada sistem keuangan Keuangan juga menjadi hal yang tidak kalah rumit. Pihak administrasi harus mampu dan memiliki metode yang cemerlang dalam proses pengelolaannya. Sistem ePesantren dapat memberikan kemudahan dalam pengelolaan keuangan. Sama seperti lembaga yang lainnya, keuangan menjadi hal yang paling mendesak. Apabila proses pengolahannya salah, maka sudah pasti akan berdampak buruk langsung pada perkembangan pesantren. Maka dari itu, sistem kelola keuangan harus benar-benar terlaksana dengan baik. Sehingga tidak menghambat pertumbuhan dan perkembangan ekonomi suatu lembaga. Melakukan list prioritas akan lebih baik daripada asal menggunakan. Maka dari itu, pihak di bagian administrasi menjadi pihak yang paling penting dalam pengelolaan pesantren. ePesantren Langkah Awal Menuju Pesantren Masa Kini Perkembangan teknologi akan sejalan dengan perkembangan zaman. Oleh karena itu, penggunaan teknologi sangat diperlukan agar tidak tertinggal oleh perkembangan zaman saat ini. ePesantren merupakan salah satu bentuk pemanfaatan teknologi dalam bidang pengelolaan pendidikan di pesantren. Segala aspek administrasi dapat dikelola dengan mudah tanpa adanya sistem trial dan error. Pendataan yang rumit sekalipun akan mudah dan cepat dengan sistem ini. Hal yang paling dibutuhkan saat ini adalah sistem yang mudah, menarik dan memiliki hasil yang maksimal saat digunakan. Oleh karena itu, bisa dianggap bahwa penggunaan ePesantren menjadi langkah awal menuju pesantren yang maju dan masa kini. Proses manual dalam administrasi sudah tidak jaman dilakukan pada saat ini. Jika terdapat hal yang lebih mudah, maka untuk apa mempersulit. Anda bisa mulai mencoba beralih pada ePesantren dalam setiap aspek pengelolaan pesantren. Penggunaan ePesantren akan mempermudah Anda dalam melakukan kontrol terhadap pesantren sekaligus melakukan pengelolaan dan penataan sistem administrasi. Berbagai fitur dan layanan akan tersedia dan telah disesuaikan dengan sistem yang ada di pesantren. Dengan demikian, Anda tidak perlu lagi merasa kesulitan untuk melakukan penyetaraan atau sinkronisasi tertentu. Gunakan pesantren sekarang juga dan kelola pesantren Anda menjadi lebih mudah. ePesantren teknologi serbaguna, bermanfaat dan tentunya modern. Anda dapat menemukan keunggulan dan fitur-fitur ePesantren di laman…

Mencegah Kehilangan Data Sekolah dengan Aplikasi Sekolah Online

Mencegah Kehilangan Data Sekolah dengan Aplikasi Sekolah Online

Hilangnya data bukanlah sesuatu yang bisa direncanakan. Bisa jadi itu menjadi sebuah bencana bagi sebagian orang.  Lalu, tahukah kalian bila menyimpan data di Flashdisk, PC, ataupun Laptop memiliki resiko kehilangan data lebih besar dan mengapa hal tersebut bisa terjadi? Berikut alasannya: 1. Data Dapat Terhapus Permanen Tanpa Disengaja Ada dari Anda yang pernah mengalami kejadian ini? Pasti banyak orang yang membuat kesalahan ini. Terkadang, kita ingin menghapus data, namun setelah file dihapus bukan data yang dimaksud yang akan dihapus. Sebagai contoh, ketika Anda melakukan pembersihan data secara rutin tiap minggu/bulan, terkadang ada satu kesalahan data penting ikut terhapus. 2. Resiko Terserang Virus dan Malware Ketika Anda menggunakan perangkat, bukan berarti Anda sudah aman dari pencurian data. Program jahat yang dikirimkan ke komputer Anda juga bisa menjadi salah satu hilang/rusaknya data. 3. Kerusakan Hard Drive Hard Drive adalah salah satu komponen komputer yang sangat sensitif dan rentan. Alasannya adalah Hard Drive terdiri dari banyak bagian yang berjalan. Meskipun ada cara memulihkan Hard Drive, Anda juga harus mengeluarkan biaya lebih mahal. Baca Juga: Penerapan Tata Kelola Keuangan Pesantren yang Baik 4. Pemadaman Listrik secara Tiba-Tiba Listrik padam secara tiba-tiba sudah sangat sering terjadi di Indonesia. Bukan hanya di pojok desa, pemadaman listrik secara tiba-tiba juga sering terjadi di Kota. Padamnya listrik ketika PC/Laptop/Server ini dalam posisi hidup, akan membuat data Corrupt atau Error. 5. Perangkat Terkena Cairan Bila tidak sengaja air minum yang masih penuh satu gelas tersiram ke laptop, apa yang terjadi? Laptop menjadi bermasalah.  Bila kejadian di atas terjadi, Anda masih yakin untuk menyimpan data sekolah di perangkat Flashdisk, PC, atau Laptop? Tentu saja tidak. Mau tau solusinya? Dari kelima alasan di atas, ternyata ada loh solusi untuk menyimpan data dengan resiko kehilangannya kecil yaitu penyimpanan cloud. Cloud merupakan media penyimpanan file berbasis daring atau digital yang akses datanya tinggal konek ke internet saja.  Jadi kalian tim mana nih, menyimpan data di Perangkat atau Cloud? Rekomendasi Aplikasi Salah satu aplikasi sekolah online yang dapat memudahkan kegiatan mengatur manajemen sekolah berbasis pondok adalah ePesantren. Pada dasarnya ePesantren merupakan aplikasi sekolah online berbasis web dan memiliki keunggulan notifikasi WhatsApp serta Android untuk wali santri. Sehingga, wali dapat memantau informasi tentang anak dan kegiatan pondok dalam genggamannya. Bila Anda tertarik dengan ePesantren, Anda dapat menghubungi CP di bawah untuk mendapatkan informasi yang lebih lengkap. Atau coba demo aplikasi secara gratis di demo.epesantren.co.id Ingin mengelola sekolah berbasis pondok secara mudah dengan Aplikasi Sekolah Online? MULAI BERLANGGANAN EPESANTREN SEKARANG. Info Lainnya Hubungi: Telp/WhatsApp : wa.me/6285701303000 IG, FB, YT : @epesantren

Tiga Jenis Sabar

Tiga Macam Jenis Sabar

Syekh Ibnu Abid Dunya (208-281 H) mencantumkan dalam karyanya as-Shabru wa TsaTsawâb ‘alaihi, sebuah hadits riwayat Sayyidina Ali bin Abi Thalib, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda: “Sabar ada tiga tingkatan; sabar atas musibah, sabar dalam menjalani ketaatan, dan sabar dari kemaksiatan….” Sabar yang terakhir adalah sabar dengan tingkatan tertinggi. Pengertian Sabar Sabar secara bahasa berarti al habsu yaitu menahan diri. Sedangkan secara syar’i, sabar adalah menahan diri dalam tiga bentuk sabar: 1) Ketaatan kepada Allah, 2) Hal-hal yang diharamkan, 3) takdir Allah yang dirasa pahit (musibah). Tiga Macam Bentuk Sabar Sabar dalam Ketaatan Sabar dalam ketaatan kepada Allah yaitu seseorang bersabar dalam melakukan ketaatan kepada Allah. Dan perlu diketahui bahwa ketaatan itu adalah berat dan menyulitkan bagi jiwa seseorang. Terkadang pula melakukan ketaatan itu berat bagi badan, merasa malas dan lelah (capek). Juga dalam melakukan ketaatan akan terasa berat bagi harta seperti dalam masalah zakat dan haji.  Intinya, namanya ketaatan itu terdapat rasa berat dalam jiwa dan badan sehingga butuh adanya kesabaran dan dipaksakan. Allah Ta’ala berfirman, يَا أَيُّهَا الَّذِينَ آَمَنُوا اصْبِرُوا وَصَابِرُوا وَرَابِطُوا وَاتَّقُوا اللَّهَ لَعَلَّكُمْ تُفْلِحُونَ “Hai orang-orang yang beriman, bersabarlah kamu dan kuatkanlah kesabaranmu dan tetaplah bersiap siaga dan bertakwalah kepada Allah, supaya kamu beruntung.” (QS. Ali Imron [3] : 200). Syaikh Muhammad bin Sholih Al Utsaimin dalam Syarh Riyadhus Sholihin ketika menjelaskan ayat di atas, beliau rahimahullah mengatakan, ”(Dalam ayat ini) Allah Ta’ala memerintahkan orang-orang mukmin sesuai dengan konsekuensi dan besarnya keimanannya dengan 4 hal yaitu: shobiru, shoobiru, robithu, dan bertakwalah pada Allah. Shobiru berarti menahan diri dari maksiat. Shoobiruu berarti menahan diri dalam melakukan ketaatan. Roobithu adalah banyak melakukan kebaikan dan mengikutkannya lagi dengan kebaikan. Sedangkan takwa mencakup semua hal tadi.” Baca Juga: Proses Membuat Laporan Keuangan Pesantren Sabar dalam Menjauhi Maksiat Bentuk sabar kedua adalah sabar dalam menghadapi maksiat. Sabar dalam menjauhi maksiat adalah kemampuan untuk bersabar dan mempertahankan diri dari tindakan yang merugikan atau terlarang dalam agama. Ini memerlukan kesadaran dan kesabaran yang tinggi untuk menjauhi godaan dan tetap mempertahankan komitmen moral dan religius. Hal ini penting untuk membangun kebiasaan hidup yang baik dan memelihara kesucian jiwa serta keutuhan agama. Sabar dalam Menghadapi Takdir yang Pahit Sabar menghadapi takdir pahit merupakan hal yang sulit untuk menerima dan menghadapi takdir yang pahit dalam hidup. Namun, ada beberapa cara yang dapat membantu kita untuk mengatasi hal ini dan tetap bersabar: Sabar dalam menghadapi takdir yang pahit memang tidak mudah, namun dengan mempraktikkan cara-cara di atas, kita dapat memperkuat mental dan spiritual untuk menghadapinya. Ingin mengoptimalkan pengelolaan data di pondok pesantren? Gunakan sistem online dan otomatis. Coba kunjungi demonya di demo.epesantren.co.id

Amalan Pemerlancar Rezeki

Amalan Pemerlancar Rezeki

Pada dasarnya setiap makhluk hidup di dunia ini sudah memiliki takaran rezeki nya masing masing, rezeki yang pastinya adalah yang sebaik-baiknya dan tepat Jangan khawatir bila rezeki kalian belum datang-datang, karena sejatinya rezeki tersebut tidak akan pernah tertukar. Berbicara tentang ini, rezeki sejatinya dapat dari datang dari berbagai pintu. Entah itu berasal dari kerja, anak, suami dan lain -lain. Tak perlu khawatir bila kalian akan merasa kekurangan rezeki. Berikut adalah beberapa amalan pemerlancar rezeki kalian: Amalan Pemerlancar Rezeki Berusaha atau berikhtiar Apapun dapat dicapai bila kalian berusaha semampu kalian, tidak ada gunanya jika kalian meminta kepada Allah SWT bila kalian sendiri tidak berusaha. Berusahalah semampu kalian dan apabila sudah tidak mungkin lagi, barulah kalian berserah diri pada Allah SWT. Taubat dan perbanyaklah beristigfar Karena mungkin saja rezeki kalian terhambat karena kalian memiliki banyak dosa, namun meski begitu hendaklah kalian meminta ampunan Allah SWT. Karena sejatinya Allah SWT maha pengampun dan penyayang. Beristighfar juga akan membuka lebar pintu rezeki kalian karena Allah SWT memberikan rezeki pada mereka yang bertaqwa. Meninggalkan perbuatan yang menyebabkan dosa Meninggalkan perbuatan yang berdosa selain membuat hati kalian menjadi tenang dan damai juga dapat memperlancar rezeki. Karena Allah SWT telah menjanjikan kepada hambanya yang meninggalkan perbuatan dosa rezeki yang berkah. Menunaikan ibadah kepada Allah SWT Sebanyak dan sesibuk apapun kalian dalam melakukan pekerjaaan, jangan pernah lupa beribadah kepada Allah SWT. Karena dengan melakukan ibadah secara rutin, Allah akan menjamin rezeki kalian dan membuat kesibukan kalian menjadi berkah. Lagipula hal ini juga merupakan kewajiban kita dan tidak boleh ditinggalkan. Selalu bersyukur Sebagai manusia biasa banyak dari kita yang terus merasa kurang atas rezeki yang telah diberikan Allah SWT. Semakin kita merasa kurang, maka rezeki yang didapatkan akan terasa semakin sedikit. Bersyukur tidak hanya membuat seberapapun rezeki yang didapatkan terasa cukup, tetapi juga mampu membukakan pintu rezeki menjadi lebih lebar sehingga banyak kemudahan yang akan datang menghampiri. Bersedekah Amalan terakhir yang tidak boleh dilewatkan untuk membuka rezeki adalah bersedekah. Rezeki yang kita dapatkan bukan sepenuhnya milik kita, melainkan ada sebagian lagi yang menjadi hak dari orang lain, termasuk fakir miskin, anak yatim, dan lain sebagainya.Sebanyak apapun kita bersedekah, Allah SWT telah menjamin bahwa harta kita tidak akan habis karena Allah akan menggantinya dengan rezeki yang lebih banyak. Bersedekah tidak harus dalam nominal yang besar karena yang lebih penting adalah ikhlas dan istiqomah. Hal-hal diatas dapat kalian coba dan semoga bermanfaat bagi kalian. Ingin Mencoba Aplikasi Keuangan Pesantren? Coba demo GRATIS di demo.epesantren.co.id

Tips Agar Pekerjaan Administrasi di Pesantren Lebih Mudah

Tips Pekerjaan Administrasi di Pesantren Lebih Mudah

Pekerjaan administrasi tidak semudah yang terlihat, mengetik, memprint laporan, mencari-cari data, atau mengumpulkan data. Tidak semudah itu. Kegiatan administrasi jauh lebih rumit dari yang terlihat. Bahkan bisa membuat seorang administrator lembur demi menyelesaikan kegiatan administrasi. Berikut ini beberapa tips agar pekerjaan administrasi di pesantren jadi lebih mudah. Tips Pekerjaan Administrasi di Pesantren Jadi Lebih Mudah Jangan Tunda Pekerjaan Poin pertama, jangan tunda pekerjaan. Seorang administrator sebaiknya jangan menunda-nunda pekerjaan yang sudah ada. Pasalnya, berkas-berkas administrasi bukannya berkurang malah akan bertambah banyak tiap waktu. Bila memungkinkan kerjakan berkas yang diberikan di hari itu dan selesai pada hari itu juga. Jadi, menunda pekerjaan adalah hal yang bisa menghambat kegiatan administrasi. Poin ini bukan hanya berlaku untuk kegiatan administrasi tetapi semua kegiatan dan bidang pekerjaan ya. List Pekerjaan dengan Deadline Terdekat Kedua, seorang administrator wajib membuat list yang akan dikerjakan pada 1 minggu kedepan. Akan lebih baik bila memberikan tanda di kalender, deadline tiap tugasnya. Hal ini bermanfaat untuk mengetahui pekerjaan mana yang harus diutamakan oleh administrator. Membuat list pekerjaan akan membuat pekerjaan administrator lebih tertata dan mudah untuk mengetahui pekerjaan apa yang belum terlaksana. Baca Juga: Laporan Keuangan Pondok Mudah dengan Software Pesantren Atur Data Sesuai dengan Kelompoknya Baik data di perangkat komputer/laptop dan data fisik haruslah ditempatkan sesuai kelompoknya. Secara sederhana, untuk penyimpanan data dalam komputer/laptop/cloud pisahkan antara tahun, pisahkan jenis data (lap. keuangan, surat masuk, surat keluar, dll), masuk kan dalam file yang sudah dibuat sesuaikan dengan tahun dan jenis data. Bila memang dibutuhkan, buatlah kode untuk tiap-tiap jenis berkas.  Hal di atas akan memudahkan seorang administrator menemukan data, bila membutuhkan data pada bulan atau tahun-tahun lalu. Tapi tentunya mencari data secara manual juga akan membutuhkan waktu. Latih Kemampuan Mengetik Cepat Kecepatan dalam mengetik juga dibutuhkan seorang administrator. Untuk melakukan entry data dibutuhkan kecepatan dan ketepatan dalam mengetik. Pasalnya bukan hanya satu dua data saja yang perlu dimasukkan, tetapi ratusan bahkan ribuan data. Oleh karena itu, perlu melatih kemampuan mengetik secara berkala.  Untuk menguji kecepatan mengetik bisa dilakukan secara online, cari di google akan banyak tools online dan pilih salah satunya. Pembiasaan mengetik secara cepat dapat dipelajari dengan menerapkan mengetik 10 jari tanpa melihat keyboard. Pelajari Teknologi Terkini Pentingnya para admin untuk mempelajari teknologi terbaru dalam pengelolaan data. Contohnya seperti memanfaatkan penyimpanan cloud di google drive ataupun media lainnya. Hal ini dapat membantu mengamankan data pesantren dari permasalahan kehilangan data. Jika komputer/laptop terkena virus dan harus melakukan instal ulang bisa saja data pesantren akan hilang. Maka dari itu, lebih aman bila menggunakan penyimpanan berbasis cloud. Bahkan sekarang ini banyak sekali aplikasi atau sistem yang membantu pengelolaan aplikasi Gunakan Sistem Administrasi Pesantren Sistem administrasi pesantren akan membantu administrator dalam melakukan pengelolaan data pesantren. Baik data kesantrian, pembayaran, presensi santri, presensi pegawai, penggajian pegawai, invoice otomatis, tahfidz, laporan keuangan, dan data lainnya. Didukung dengan penyimpanan cloud sistem ini akan meminimalisir kehilangan data pesantren. Keunggulan lain sistem administrasi pesantren adalah bisa diakses secara online dan dapat dibuka lebih dari satu user. User akan mendapat username dan password masing-masing sehingga tiap divisi tidak dapat mengakses berkas divisi lainnya. Tertarik dengan Sistem Administrasi Pesantren? Coba demonya GRATIS di demo.epesantren.co.id

Pondok Pesantren Al-Hasaniyah Tuban

Pondok Pesantren Al-Hasaniyah Tuban

Pada tahun 1987, Para warga sekitar desa sendang meminta kepada Syaikhina KH. Nashiruddin Qodir untuk mengajar ngaji, lalu beliau menyanggupi dan pada hari Ahad pahing, tanggal 06 Rajab 1498 H / 24 April 1988 M dibangunlah sebuah bangunan diatas tanah yang berukuran 17 x 19 m yang digunakan untuk pengajian kitab. Tetapi kegiatan pengajian tersebut belum lama berjalan, datanglah beberapa Santri dari luar daerah untuk belajar kepada Beliau sekaligus meminta bermukim. Sebelumnya Syaikhina tidak berkenan menampung para santri, karena telah ada pondok di sekitarnya yang diasuh oleh Romo Kyai H. Ahmad Shiddiq, akan tetapi lama kelamaan santri yang dating dari luar daerah semakin banyak, maka dengan keikhlasan hati, Beliau menerima Para santri untuk mondok kepada Beliau. Maka dengan persetujuan dan dorongan dari masyarakat sekitar, pada tahun 1988 M berdirilah pondok dengan nama “ Pondok Pesantren Putra Putri dan Majlis Ta’lim (PPM) Daruttauhid Al-Alawi” dengan memfungsikan bangunan lantai 2 tepatnya di atas Majlis ta’lim sebagai tempat bermukim para santri luar, sehingga dari tahun ke tahun berdirilah beberapa bangunan disekitarnya. Baca Juga: Pentingnya Digitalisasi bagi Pesantren Pada akhir tahun 2001 atau tepatnya pada hari kamis tanggal 05 syawal 1422 H / 20 desember 2001 M, Syaikhina mendapatkan risalah dari Guru Beliau di Makkah Prof. Dr. Sayyid Muhammad bin Alawi yang isinya sebuah perintah untuk merubah nama Pondok tersebut dengan nama yang telah di istikhorohkan  dengan nama “ Pondok Pesantren Putra Putri dan Majlis Ta’lim (PPM) Daruttauhid Al-Hasaniyyah atau Pondok Pesantren Al-Hasaniyah Tuban”. Sebagai Pesantren pengembangan, PPM daruttauhid Al-Hasaniyyah atau Pondok Pesantren Al-Hasaniyah Tuban menerapkan kurikulum yang boleh dikatakan memiliki perbedaan dengan kurikulum umumnya pesantren Indonesia. Jika fiqih dan tasawuf disana menempati posisi mayoritas, maka di pesantren ini Fiqih , Tafsir, dan Hadits yang mendominasi. Fasilitas 1. Asrama Pesantren dengan Pengelompokan masing-masing jenjang 2. Gedung Pembelajaran pada setiap Entitas pendidikan        3. Laboratorium Bahasa dan Multimedia        4. Laboratorium Komputer         5. laboratorium Keterampilan konveksi      6. Ruang Perpustakaan         7. Mushola dan Majlis Ta’lim         8. Koperasi         9. Kantin El-Muna Ekstrakurikuler 1. Keterampilan Bahasa Arab         5. Perkebunan      2. Ketrampilan Bahasa Inggris      6. Seni Hadroh dan Gambus  3. Keterampilan Komputer              7. Organisasi Santri dan Siswa    4. Pelatihan Wirausaha                 8. Pramuka Sumber: laduni.id  Ingin Mencoba Aplikasi Keuangan Pesantren? Coba demo GRATIS di demo.epesantren.co.id

Kelola Data Administrasi Santri dengan Aplikasi Pesantren Digital

Kelola Data Administrasi Santri dengan Aplikasi Pesantren Digital

Pengertian Administrasi  Pengertian administrasi secara luas adalah aktivitas kerja sama yang dilakukan sekelompok orang. Aktivitas kerja sama tersebut ditentukan berdasarkan pembagian kerja yang telah disesuaikan secara terstruktur untuk mencapai tujuan bersama secara efektif dan efisien. Administrasi secara sempit adalah sebuah kegiatan penyusunan dan pencatatan data serta informasi secara sistematis. Dalam pengertian ini kegiatan administrasi berfungsi sebagai penyedia keterangan sekaligus memudahkan untuk mendapatkan informasi kembali. Tujuan Administrasi Kegiatan administrasi di pondok pesantren memiliki beberapa tujuan, diantaranya. Memantau Kegiatan Administrasi Administrasi adalah kegiatan yang berkaitan dengan banyak hal sehingga harus dikerjakan secara sistematis dan teratur.  Menerapkan administrasi yang baik menjadikan pesantren dapat memantau kegiatan yang dilakukan (seperti kegiatan apa, bagaimana, dimana, kapan, dan mengapa) Baca Juga: Manajemen Pesantren Lebih Profesional dengan ePesantren Evaluasi Kegiatan Organisasi Kegiatan administrasi akan memudahkan pesantren untuk melakukan evaluasi kegiatan pesantren. Salah satu bentuk evaluasi kegiatan yang dilakukan biasanya berdasarkan hasil informasi dan data yang ada. Tentu dengan adanya evaluasi, pesantren menjadi lebih memahami proses kegiatan dan kendala selama pelaksanaannya. Memastikan Keamanan Bagi Kegiatan Organisasi Setiap organisasi pesantren membutuhkan kepastian keamanan saat melakukan sebuah program pesantren. Oleh karena itu, setiap pesantren membutuhkan pengadministrasian yang baik untuk memantau seluruh aktivitas dari dalam maupun luar pesantren. Selain itu, adanya proses administrasi tersebut membuat setiap aktivitas maupun transaksi dapat tercatat secara terperinci dan jelas. Cara Kerja Administrasi Seorang administrator memiliki tugas utama yaitu kegiatan yang berkaitan erat dengan korespondensi, penyimpanan serta penataan dokumen, data entry dan membantu unit-unit yang membutuhkan data. Administrator nantinya akan menjadikan tugasnya tersebut menjadi sebuah laporan yang akan diserahkan kepada pihak manajemen. Administrasi Kesantrian Salah satu administrasi yang menyita banyak waktu adalah administrasi kesantrian. Administrasi santri perlu dilakukan tiap hari, minggu, bulan, maupun tiap semester baru. Administrasi kesantrian yang perlu dikelola seperti. Data yang berisi Nomor Induk Santri, data pribadi santri, data keluarga atau orang tua. Dilengkapi dengan foto santri. Data yang berisi izin pergi atau pulang santri sehingga memudahkan monitoring pesantren kepada santri. Data rekapan kehadiran santri. Biasanya direkap selama satu bulan sekali, tetapi pelaporannya diserahkan saat pembagian bersama dengan laporan hasil ujian di tengah semester dan akhir semester. Data tahfidz ini perlu direkap per hari/minggu sebagai capaian santri yang perlu disampaikan kepada orang tua tentang perkembangan anaknya selama di pesantren. Baca Juga: Inilah Prinsip Dasar Manajemen Keuangan Pesantren Mudahkan Administrasi Kesantrian dengan aplikasi pesantren digital Administrasi kesantrian adalah usaha dan kegiatan yang meliputi pengaturan tentang administrasi yang berkaitan dengan santri. Administrasi bidang kesantrian mencakup ruang lingkup pencatatan data dan pelaporan.  Ditinjau dari segi pembinaan maupun segi penertiban administrasi, masalah pencatatan data dan pelaporan ini sangat penting. Keduanya sama penting dan saling berkaitan, dan untuk itu perlu disediakan format-format untuk menunjang pencatatan dan pelaporan tersebut. Untuk memudahkan proses administrasi kesantrian, aplikasi pesantren digital akan membantu para administrator pesantren dalam mengelola data kesantrian. Kemudahan-kemudahan itu seperti. Pembaruan Data Data-data santri yang mungkin dulunya masih tersimpan dalam buku induk ataupun excel sekarang sudah dapat berpindah ke data online yang datanya akan ditampilkan secara real time (bila ada pembaruan data maka data pada software akan otomatis terupdate). Hal ini akan memudahkan bila administrator pesantren lebih dari 2 orang. Minimalisir Data Hilang Data pada aplikasi pesantren digital akan tersimpan dalam sistem cloud. Hal ini memudahkan administrator untuk membuka data pada berbagai perangkat. Tidak harus di pc yang selalu digunakan administrator. Dan data lebih aman karena minim data bisa hilang pada sistem karena terkena virus, tidak sengaja terhapus, ataupun pc/laptop rusak. Meskipun harus berganti perangkat software ini tetap bisa dibuka. Pasalnya aplikasi pesantren digital merupakan software yang tidak perlu diinstal pada pc/laptop/hp/tab. Administrator hanya membutuhkan jaringan internet saja untuk membuka aplikasi pesantren digital ini. Rekap Presensi Otomatis Bila administrator menggunakan aplikasi pesantren digital, maka rekap presensi dapat terbuat secara otomatis oleh sistem. Pihak pesantren hanya perlu cetak presensi saja setiap bulan. Jadi, masih ragu untuk menggunakan aplikasi pesantren digital untuk memudahkan proses administrasi kesantrian lembaga? Coba demo aplikasinya sekarang yuk. GRATIS, loh.  Jangan sampai pesantrenmu tertinggal oleh pesantren yang lain. Modernkan sistem administrasi pesantren Anda dengan aplikasi pesantren digital. GRATIS COBA DEMO demo.epesantren.co.id

Pembayaran Mudah dengan Payment Gateway dari ePesantren

Pembayaran Mudah dengan Payment Gateway dari ePesantren

Pembayaran Mudah dengan Payment Gateway dari ePesantren ePesantren kini hadir dengan 7 fitur terbaru. Salah satu fitur terbaru yang dihadirkan ePesantren adalah Payment Gateway. Payment Gateway adalah fitur yang memudahkan siswa untuk melakukan pembayaran tanpa harus melalui pihak sekolah. Santri ataupun wali santri dapat melakukan pembayaran melalui Virtual Account, Transfer Bank, QRIS, Indomaret, atau Alfamart. Melalui Payment Gateway, Santri atau Wali Santri dimudahkan untuk melakukan pembayaran dan pihak sekolah dimudahkan untuk mendata secara otomatis pembayaran yang masuk. Penasaran dengan fitur-fitur terbaru ePesantren lainnya? Coba demonya di demo.epesantren.co.id Info Lainnya Hubungi:Website : epesantren.co.idTelp/WhatsApp : 0857-0130-3000FB, IG, YT : @epesantren